UJI LARUTAN ASAM BASA MENGGUNAKAN INDIKATOR
ALAMI KROKOT/PORTULACA
SMA XAVERIUS 1 JAMBI
Nama Kelompok :
Bertilia
Desun(05)
Bonifasius
Bagastra Parulian Tamba(06)
Kelas
11 IPA 3
Maret 2016
KATA PENGANTAR
TEORI SINGKAT
CARA KERJA
Maret 2016
KATA PENGANTAR
Puji syukur
kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan karunia-Nya yang
telah membimbing kami untuk dapat menyelesaikan tugas laporan kami yang
berjudul"Uji Larutan Asam Basa Menggunakan Indikator Alami Krokot/Portulaca"
ini.
Dalam pembuatan
laporan ini tidak terlepas dari adanya hambatan, namun berkat kerjasama kami,
kami dapat menyelesaikan laporan ini dengan sebaik mungkin. Oleh karena itu,
pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Elizabeth
Tjahjadarmawan selaku guru pembimbing mata pelajaran kimia yang telah
mempercayakan serta member bimbingan mengenai tugas ini kepada kami.
Kami menyadari adanya kekurangan dalam
pembuatan laporan ini. Oleh karena itu, kami menerima segala kritik dan saran agar
dapat membantu kami untuk menjadi lebih baik dalam pengerjaan laporan yang
berikutnya.
Semoga laporan kami
kali ini tentang "Uji Larutan Asam Basa Menggunakan Indikator Alami Krokot/Portulaca"
ini beranfaat bagi pembaca sekalian.
Jambi,12 April 2016
TUJUAN
Tujuan dari
pelaksanaan praktikum ini adalah agar dapat mengetahui dan menentukan trayek
pH, perubahan warna dengan menggunakan indikator alami dari krokot, dan
membedakan asam, netral dan basa.
MANFAAT
Manfaat yang dperolieh
dari pelaksanaan praktikum ini adalah mengetahui trayek pH dan juga perubahan
warna indikator sesuai dengan pH larutan asam, netral, dan basa.
TEORI SINGKAT
Digunakan indikator asam lemah, bila indikator bereaksi
dengan larutan yang bersifat asam. Maka kesetimbangan reaksi akan bergeser
kekiri yang disebut HIn (warna 1), jika indikator bereaksi dengan larutan yang
bersifat basa, maka kesetimbangan reaksi akan bergeser ke arah kanan adalah In –(
warna 2). Jika pada larutan yang bersifat netral, indikator yang bereaksi pada
larutan ini kesetimbangan tidak mengalami pergeseran serta perubahan warna.
CARA KERJA
Alat dan Bahan
Alat :
- Gelas plastik (10)
- Sendok plastik (10)
- pH meter
- Blender/penumbuk
- Label/kertas
Bahan :
- Daun Krokot
- Etanol 70%
- Air bersih (250ml)
- Larutan : HCl, CH3COOH, NaCl, Al2(SO2)3/Tawas, Air Hujan, Indikator, Air Mineral, Air Sabun, Na2CO3/Soda, NaOH (masing-masing 3 sdm)
krokot
HASIL PENGAMATAN
TABEL TRAYEK WARNA DAN pH
PERHITUNGAN NILAI KA INDIKATOR
Dilakukan penghitungan sebagai berikut:
HASIL PENGAMATAN
PERHITUNGAN NILAI KA INDIKATOR
Dilakukan penghitungan sebagai berikut:
DISKUSI DAN PEMBAHASAN
·
Indikator krokot ungu ternyata lebih sesuai
digunakan pada larutan yang basa. Hal ini dapat di buktikan berdasarkan
trayek Ph yang di peroleh dari hasil
percobaan karena selisih pH antara netral ke basa lebih besar daripada selisih pH
dari netral ke asam.
·
Indikator alami krokot ungu dapat di gunakan
sebagai indikator alami karena dapat berubah warna sehingga dapat digunakan
sebagai petunjuk asam atau basa nya suatu larutan.
KESIMPULAN
Berdasarkan hasil pratikum maka dapat disimpulkan:
1. Trayek
indikator alami dari krokot ungu
menunjukan perubahan warna : COKLAT TERANG – COKLAT HIJAU TUA
2. Trayek pH ( di perkirakan ) : 6.2
3. Daerah
di bawah pH adalah daerah asam : 2.2
Daerah di atas pH adalah
daaerah basa : 12.9
4. Ka
yang di peroleh ( Metode Pendekatan) :6.478345382 x 10^-12
SARAN
1. Perbedaan
warna antara larutan satu dengan larutan yang lain hampir sama, sehingga di
perlukan ketelitian yang mendetail
2. Pengukuran
zat kimia sebaik nya dilakukan dengan cepat karena zat tersebut lama kelamaan
akan terkontaminasi asam ataupun basa di udara
3. Pengukuran
pH dengan menggunakan pH meter harus di tunggu hingga pH meter tersebut tidak
berubah lagi agar hasil nya lebih tepat
4. Penggunaan
pH meter yang sama untuk larutan yanng berbeda,
setelah digunakan ke larutan satu sebaik nya di cuci terlebih dahulu
menggunakan air (netral) agar hasil lebih tepat dan akurat
5. Perhitungan
nilai Ka sebaiknya dilakukan dengan ketelitian tinggi agar bisa menghasilkan
nilai yang akurat
KATA PENUTUP
Kami selaku penulis mengucapkan terima kasih kepada
pembimbing kami Bu Elizabeth Tjahjahdarmawan dan kepada teman-teman yang
membantu proses pembuatan laporan ini. Kami tahu bahwa laporan ini jauh dari
kata sempurna. Oleh karena itu, kami berharap mendapat kritikan dan pendapat
yang bersifat membangun untuk laporan ini. Kami juga berharap bahwa semoga
laporan ini bisa bermanfaat bagi pembaca dan peneliti selanjutnya.
DAFTAR PUSTAKA
Tjahjadarmawan , Elizabeth. 2016. Bernas Kimia Jilid 2. Jogjakarta : Citra Media
Pembuat & Design Blog : Daniel
Penulis :Bertilia Desun & Bonifasius Bagastra
Editor & fotografer : Bertilia Desun
Tidak ada komentar:
Posting Komentar